Kembali ke Pengumuman

PENGUMUMAN PENERIMAAN CALON PENYEDIA JASA KONSULTANSI PERORANGAN PEMBANGUNAN, PENGEMBANGAN DAN PENGELOLAAN APLIKASI DAN INFRASTRUKTUR CIPTA KARYA, TATA RUANG DAN PERTANAHAN TA 2021

01 Agt 2021

PENGUMUMAN

 NOMOR: 869/-076.3

PENERIMAAN CALON PENYEDIA JASA KONSULTANSI PERORANGAN

PEMBANGUNAN, PENGEMBANGAN DAN PENGELOLAAN APLIKASI DAN INFRASTRUKTUR CIPTA KARYA, TATA RUANG DAN PERTANAHAN

TAHUN ANGGARAN 2021

 

      Pusat Data dan Informasi Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia baik pria maupun wanita yang memiliki integritas, komitmen tinggi dan berpengalaman untuk membantu kegiatan Pembangunan, Pengembangan dan Pengelolaan Aplikasi dan Infrastruktur Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan, dengan ketentuan sebagai berikut :

1.     Program                      :     Program Penyelenggaraan Penataan Ruang

2.     Kegiatan                     :     Koordinasi dan Sinkronisasi Pemanfataan Ruang Daerah Provinsi

3.     Sub Kegiatan             :     Pengembangan Sistem Informasi Cipta Karya,Tata Ruang dan Pertanahan

4.     Paket Pekerjaan        :     Pembangunan, Pengembangan dan Pengelolaan Aplikasi dan Infrastruktur Cipta Karya,

Tata Ruang dan Pertanahan.

5.     Waktu pelaksanaan :     4 (empat) bulan

6.     HPS                             :     Tenaga Ahli Muda Gol. II-A Rp. 66.600.000,-                            

                                                 

I.   PERSYARATAN

A.Persyaratan Umum

1.       Warga Negara Kesatuan Republik Indonesia;

2.       Tidak berstatus Aparatur Sipil Negara (Pegawai Negeri Sipil);

3.       Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP);

4.       Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan telah memenuhi kewajiban perpajakan tahun pajak terakhir;

5.       Bersedia mengikuti seluruh proses seleksi pengadaan Jasa Konsultansi Perorangan Kegiatan Pembangunan, Pengembangan dan Pengelolaan Aplikasi dan Infrastruktur Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan;

6.       Bersedia mematuhi segala aturan dan ketentuan yang berlaku di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta;

7.       Jujur, disiplin dan bertanggungjawab;

8.       Mampu bekerja di bawah tekanan;

9.       Bersedia menyediakan alat-alat tulis kantor selama masa kerja sampai dengan kontrak berakhir;

10.    Slip gaji atau sejenisnya dari perusahaan tempat bekerja sebelumnya sebagai bukti pembayaran pajak (jika ada);

11.    Membuat riwayat hidup (curriculum vitae) yang harus ditulis dengan teliti dan benar, ditandatangani oleh yang bersangkutan, dan dilampiri scan ijazah serta surat keterangan kerja;

12.    Membuat Surat Pernyataan ditandatangani di atas materai Rp. 10.000,- dan dilampirkan. Surat Pernyataan berisi pernyataan :

    1. Tidak dikenakan Sanksi Daftar Hitam;
    2. Keikutsertaannya tidak menimbulkan pertentangan kepentingan pihak yang terkait;
    3. Tidak dalam pengawasan pengadilan dan/atau sedang menjalani sanksi pidana; dan

 

B.Posisi Yang Dibutuhkan dan Persyaratan Khusus

1.       Tenaga Ahli Muda Gol. II-A (Senior Software Developer)

 

Spesifikasi

:

a.        S1 Teknik Komputer / Teknik Informatika / Sistem Informasi / Geografi / Teknik Elektro / Teknik Geomatika / Teknik Geografi atau Program Studi Sejenis; dan

b.     Minimal pengalaman 5 Tahun dalam bidang pengembangan sistem/aplikasi.

 

Persyaratan

:

a.        Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), Curriculum Vitae, ijazah, dan transkrip nilai; 

b.        Memiliki surat rekomendasi pengalaman bekerja, surat keterangan gaji, dan laporan pajak tahun terakhir; 

c.        Memiliki sertifikat pendukung diutamakan; 

d.        Mampu bekerja dalam tim, berkomunikasi dengan baik, dan bekerja dibawah tekanan; 

e.        Terbiasa bekerja dengan deadline dan bekerja di luar jam kerja;

f.          Mampu mencari akar masalah dengan pendekatan yang sistematis (trouble-shooting dengan pendekatan root-cause analyst); 

g.        Mampu melakukan analisa sistem aplikasi yang akan dibuat;

h.        menguasai bahasa pemrograman : PHP, HTML, JavaScript, Java, jQuery, CSS, dsb

i.          Menguasai database PostgreSQL, MySQL dan Oracle diutamakan

j.          Memiliki Pengalaman mengelola web Server (Apache, Nginx) dan Cara mengoptimalkannya

k.        Menguasai dan Memiliki pengalaman bekerja menggunakan API Web Service dan Map Service (Json, GeoJson, Rest, dll);

l.          Mampu membuat dan menganalisa alur kerja bisnis proses institusi;

m.      Mampu menjelaskan hal teknis dengan bahasa dan cara penyampaian yang sistematis dan mudah dipahami; 

n.        Mampu memberikan rekomendasi konkret/preskriptif dari hasil analisis dan visualisasi;

o.     Memiliki pengalaman bekerja di Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta diutamakan.

 

II.   JADWAL SELEKSI

Seluruh kegiatan penerimaan akan dilakukan secara online dengan jadwal :

NO.

TAHAPAN

WAKTU

TEMPAT / WEBSITE

a.

Pengumuman Pendaftaran

Rabu, 18 Agustus 2021

WEB (http://dcktrp.jakarta.go.id)

 

b

Pendaftaran Online

Rabu – Jum’at

18 Agustus s.d 20 Agustus 2021

Pranala:
http://bit.ly/InfrasCKTRP21_TA-SSD

c.

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi

Senin, 23 Agustus 2021

WEB (http://dcktrp.jakarta.go.id)

d.

Uji Kompetensi/Wawancara

Rabu, 25 Agustus 2021

Pukul 08.30 – 10.00 WIB

Online

e.

Evaluasi, Klarifikasi Teknis dan Negosiasi Harga

Jumat, 27 Agustus 2021

Sekretariat PPBJ Pusdatin CKTRP

Gedung DCKTRP Prov. DKI Jakarta  Lt. 4,

Jl. Taman Jatibaru No.1, Cideng, Jakarta Pusat.

f.

Pengumuman Hasil Pengadaaan Langsung

Senin, 30 Agustus 2021

WEB ( http://dcktrp.jakarta.go.id )

 

III.  CARA PENDAFTARAN :

A.       Setiap pelamar mendaftar secara online melalui tautan berikut: http://bit.ly/InfrasCKTRP21_TA-SSD
Berkas lamaran yang diupload terdiri dari :

1.       Scan Surat lamaran (sesuai format yang sudah disediakan)

2.       Scan Daftar riwayat hidup (sesuai format yang disediakan);

3.       Scan foto berwarna terbaru;

4.       Scan KTP yang masih berlaku;

5.       Scan NPWP yang masih berlaku;

6.       Scan Bukti pembayaran Pajak Penghasilan terakhir (jika ada);

7.       Scan Ijazah / Transkrip Nilai terakhir;

8.       Scan Sertifikat Keahlian / SKA (jika ada);

9.       Scan SIM dan STNK (jika ada/ diutamakan);

10.    Scan Surat Keterangan Kerja dari Pemberi Kerja sebelumnya; (jika ada)

11.    Surat Pernyataan yang diperlukan (sesuai format yang sudah disediakan);

12.    Scan Dokumen Kualifikasi Pengadaan Langsung yang telah dilengkapi (sesuai format yang sudah disediakan)

 

B.       Bagi pelamar yang tidak hadir dan/atau tidak mampu mengikuti tahapan seleksi dengan alasan apapun, maka dinyatakan gugur.

C.      Seluruh proses rekrutmen kegiatan ini tidak dipungut biaya apapun.

D.      Seluruh keputusan adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.   

 

Jakarta, 18 Agustus 2021

a.n Kepala Pusat Data dan Informasi

Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan

Provinsi DKI Jakarta

Pejabat Pengadaan Barang / Jasa,

 

ttd

 

Agnestya Lestari

NIP   199309092015042002

 

 

Bagikan