Kembali ke berita
01
Okt 2023

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2023

Aparat Sipil Negara beserta seluruh jajaran di Lingkungan Dinas Teknis Jatibaru telah melaksanakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 pada Minggu (1/10/2023).


Upacara yang diselenggarakan di lapangan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini dipimpin oleh Bapak Heru Hermawanto, Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan.


Hari Kesaktian Pancasila Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Oktiber sesuai dengan keputusan Presiden Nomor 153/Tahun 1967. Hari ini, merupakan momentum bagi bangsa Indonesia untuk mengingat perjalanan sejarah, bagaimana perjuangan dan pengorbanan para pahlawan revolusi dalam mempertahankan Pancasila sebagai ideologi negara pada peristiwa G30S PKI.


Secara keseluruhan, semoga setelah upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun ini membawa kesadaran akan pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam memajukan Indonesia, sesuai tema Hari Kesaktian Pancasila tahun ini, ‘’Pancasila Pemersatu Bangsa menuju Indonesia Maju’’.


--TY

Bagikan