Kembali ke berita
25
Apr 2024

Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) Ke-28

Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta turut serta melaksanakan kegiatan upacara dalam memperingati Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-28, dengan mengusung tema nasional “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang Sehat”. 

 

Kegiatan ini dipimpin oleh Bapak Heru Hermawanto selaku Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta dan diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Teknis Jatibaru. Kegiatan upacara ini dilaksanakan di lapangan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman. (25/04)

 

Hari Otda diperingati setiap tanggal 25 April, ditetapkan berdasarkan Keputusan Presiden RI No. 11 Tahun 1996 yang bertujuan untuk memantapkan pelaksanaan Otonomi Daerah.

 

Sesuai dengan UU No. 23 tahun 2014 pasal 1 ayat 6, pengertian Otonomi Daerah adalah hak, wewenang, dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat dalam sistem Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan realisasi ide dan gagasan yang dituangkan dari dalam tema Otda dapat mensejahterahkan seluruh lapisan masyarakat, menuju Indonesia emas di tahun yang akan datang.

 

–SA

 

Bagikan