Pada hari Rabu (6/12/2023) Bina Rohani Islam Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Timur mengundang Ustadz H. Munawir Ngacir untuk mengadakan Tausyiah dengan tema ''Menjadi ASN yang Berintegritas, Menjaga Amanah, dan Lakukan yang Terbaik'’.
Turut dihadiri oleh Bapak Heru Hermawanto selaku Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Kegiatan ini diselenggarakan di Gedung B1 Lantai 2 Kantor Walikota Jakarta Timur.
Melalui acara Tausyiah ini, diharapkan seluruh pegawai dapat menjaga tali silaturahmi dan memperoleh pemahaman mendalam tentang pentingnya menjaga amanah dan terus melakukan yang terbaik.
--TY